UPTD BPPPMBTP. Berdasarkan pada Surat Edaran Kepala Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan DIY nomor 521 / 04936 tentang Penutupan Sementara Jogja Agro Park (JAP) karena adanya bencana COVID 19 di DIY, oleh sebab itu pihak UPTD BPPPMBTP Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan DIY melakukan penjualan keliling sayuran hasil panen JAP.
Berbagai macam sayur dijual diantaranya tomat, pare, terong, kangkung, dan lainnya dijual dengan menggunakan kendaraan berbak roda tiga di kawasan sekitar JAP. Sambutan masyarakat sangat baik dikarenakan masyarakat tidak perlu bersusah payah untuk berbelanja sayur mayur di pasar. Harapan dari masyarakat sekitar, kegiatan seperti ini diharapkan terus dilakukan selama ditutupnya JAP. (admin UPTD BPPPMBTP)